Categories
Nursing

10 Alasan Mengapa Mahasiswa Keperawatan Nge-Blog

Kucing aja Ngeblog
Kucing aja Ngeblog

Menjadi seorang blogger bukanlah hal yang sulit, namun juga tidak dapat dikatakan hal yang gampang juga. Blog merupakan media dimana kita selalu bisa menuliskan apa saja yang ada di dalam kepala kita supaya orang-orang yang membacanya bisa mengetahui apa yang sedang kita rasakan atau pikirkan. Banyak orang yang blogging untuk sekedar curhat mengenai kehidupan pribadinya, ada pula orang yang blogging untuk membentuk personal brandingnya sendiri, bahkan ada juga yang blogging untuk mencari uang dan bertahan hidup.

Semua itu menjadi mungkin karena dunia maya ini begitu luas dan hampir tanpa batas, lalu orang-orang bertanya apa sih yang saya inginkan dari ngeblog?? berikut yang bisa saya jawab..

  1. saya suka menulis dan ingin tulisan saya dapat bermanfaat bagi semua orang termasuk Anda.
  2. sebagai seorang calon perawat saya ingin memperkenalkan kepada khalayak ramai mengenai dunia keperawatan, dan saya memilih blog sebagai medianya.
  3. sejak saya mengenal sebuah alat yang bernama komputer, saya selalu ingin bisa menghasilkan sesuatu dengan alat ini yang bermanfaat bagi banyak orang dan setelah mengenal blog di akhir 2005 lalu saya mengambil keputusan untuk bisa memberikan ilmu saya yang masih sedikit ini lewat blog.
  4. Saya percaya dengan ngeblog saya bisa mendapatkan banyak teman tanpa dibatasi oleh ruang dan waktu, dan sudah terbukti dengan ngeblog saya bisa bertemu dengan orang hebat yang tidak pernah saya bayangkan sebelumnya, yaitu Matt Mulenwerg (foundernya WordPress).
  5. dengan ngeblog ilmu saya bertambah dari waktu ke waktu, karena dengan ngeblog saya bisa bertukar pikiran dan mendapatkan informasi-informasi yang sangat berguna. tapi perlu disaring juga sih mana yang perlu dan mana yang enggak.
  6. Ngeblog juga menambah kemampuan saya dalam menulis, dan hingga sekarang saya masih terus belajar untuk bisa meningkatkan tulisan saya supaya lebih berkualitas dan lebih mudah diambil manfaatnya.
  7. blog sangat membantu saya dalam membentuk personal branding yang saya inginkan, yaitu seorang perawat yang juga memiliki kemampuan IT yang tidak kalah dengan orang-orang yang memang belajar di bidang IT.
  8. saya termasuk kelompok orang yang tidak ingin bekerja untuk siapapun, dan sangat ingin untuk memiliki perusahaan sendiri, dan ini bisa saya mulai dengan ngeblog.
  9. Mahasiswa yang baik adalah mahasiswa yang dapat membagi ilmu yang di dapatkannya di bangku kuliah kepada orang-orang yang mungkin tidak memiliki kesempatan yang sama untuk bisa kuliah, dan saya menuliskannya di beberapa blog yang saya kelola yaitu di GO NURSING…!!!, perawatonline.com, dan PerawatNgeblog.
  10. saya orang yang suka berbisnis, dan lewat blog saya bisa melakukan bisnis omline mulai dari memasang link-link referral di blog saya, hingga menerima order pembuatan website atau business blog dengan menggunakan Content Management System seperti joomla dan wordpress

kira-kira itulah beberapa alasan mengapa saya sangat menyukai kegiatan blogging ini.

23 replies on “10 Alasan Mengapa Mahasiswa Keperawatan Nge-Blog”

buat mas doni aku kasi 2 jempol deh. aku juga seorang perawat di aceh dan aku jg suka memberi tau dan membagi2 kan pengalaman keperawatan ku. pokok nya perawat harus tetep menjadi perawat yang selalu setia dgn pasien ya… karna perawat lebih setia dibanding dgn dokter yang hanya mendiagnosa, memberi obat dan mem visite pasien saja.. hehee…. salam perawat..

buat mas doni aku kasi 2 jempol deh. aku juga seorang perawat di aceh dan aku jg suka memberi tau dan membagi2 kan pengalaman keperawatan ku. pokok nya perawat harus tetep menjadi perawat yang selalu setia dgn pasien ya… karna perawat lebih setia dibanding dgn dokter yang hanya mendiagnosa, memberi obat dan mem visite pasien saja.. hehee…. salam perawat..

(banana_rock) Asyik aja ada tempat kumpul2 para perawat ngobrol n kenalan he3,katanya tak kenal maka tak sayang..salam kenalw bwt semua perawat2 handal..

(highfive)
seneng banget sebagai perawat udah mulai ada pergerakan… Memang kita juga harus ngebuktiin kalo perawat juga bisa!!!
selain itu juga berpeluang untuk saling betukar fikiran sesama perawat,,, secara tekhnologi semakin canggih, jadi perawat juga harus semakin up date dong tentinya…
Iya kan???
ca yo buat perawat Indonesia…

salam mahasiswa stikes graha edukasi Makassar………

setuju mas
perawat tugasnya jg memberikan pengantar kesehatan kpd masyarakat scra langsung maupun tidak……….
klw saya menulis blog krn pngn mengenang masa” pertama kali praktek dan membuat tugas ASKEP utk mengenang saya nulis sebuah ASKEP q n tak taruh di dlm blog………
Sukses buat perawat Indonesia
salam mahasiswa STIKES Ngudi Waluyo Ungaran, Semarang

Bpk.DR.SULARDI. MM beliau selaku DEPUTI BIDANG BINA PENGADAAN, KEPANGKATAN DAN PENSIUN BKN PUSAT,dan dialah membantu kelulusan saya selama ini,alhamdulillah SK saya tahun ini bisa keluar.Teman teman yg ingin seperti saya silahkan anda hubungi bpk DR.SULARDI.MM Tlp; 0813-4662-6222. Siapa tau beliau mau bantu?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *